Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Puncak Gundaling Berastagi, View Terbaik Menikmati Gunung Sinabung dan Sibayak - 6 Gambar dan Akses Lokasi

puncak gundaling berastagi
 

Karogaul.com - Lokasi wisata Puncak Gundaling di Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumut) masih menjadi wisata andalan yang jadi pilihan wisatawan untuk menghabiskan masa liburan. 
Lokasi : (Lihat di Google Map)

 

Banyak wisatawan yang menikmati hari liburnya di Puncak Gundaling yang menyajikan pemandangan dari puncak ke Kota Berastagi.

 

Selain itu, dari Puncak Gundalaing, wisatawan juga bisa melihat Gunung Sinabung yang masih terus bererupsi. Puncak Gundaling disesaki wisatawan dari barbagai daerah. Pemandangan yang dapat dilihat dari Gundaling yaitu ada Gunung Sibayak dan Gunung Sinabung.


Baca juga : 8 TempatWisata di Deli Serdang yang lagi Hits di Media Sosial - Tidak Jauh dari KotaMedan

 

Ada yang datang bersama keluarga, pacar, teman, ataupun komunitasnya. Wisatawan yang hadir juga tidak hanya dari Kota Medan, bahkan ada wisatawan yang datang jauh-jauh dari daerah. Dari Medan, waktu menempuh perjalanan sekitar 1 jam perjalanan ke Berastagi. 


Selain menikmati pemandangan, wisatawan juga bisa bersantai di pondok-pondok yang disediakan. Namun tetap harus merogoh kocek. Kalau pandai menawar, satu pondok bisa dihargai sekitar Rp 30 ribu.

 

Sambil bersantai, pengunjung juga bisa menikmat berbagai makanan ringan seperti mie instan; nasi goreng ;dan banyak lainnya. Ditambah minuman penghangat seperti bandrek, kopi atau pun teh.

 

Di Gundaling, para pengunjung juga bisa menikmati pemandangan sambil berkuda. Baik yang menggunakan kereta delman atau pun langsung di atas kuda.

 

Baca juga : WisataTerbaru 2021, Siantar Waterpark - 7 Gambar dan HTM


Selain Puncak Gundaling, ada beberapa objek wisata unggulan yang ada di Karo diantaranya adalah, Bukit Gundaling, Air Terjun Sipiso-piso, Pasar Buah Berastagi dan pemandian air panas Sidebuk-debuk.

 

Namun sayangnya, Karo memang harus banyak berbenah. Di Gundaling, para pengelola belum memiliki kesadaran pariwisata. Sampah masih berserakan di mana-mana. Lokasi parkiran pengunjung juga belum tertata dengan baik.

 

Pemkab Karo harus bekerja ekstra keras untuk membenahi pariwisatanya. Apalagi Karo menjadi salah satu Kawasan Strategis Pariwisata Nasional.