Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Menjajal Kebun Teh Sidamanik dan Air Terjun Bah Biak di Simalungun

Menjajal Kebun Teh Sidamanik dan Air Terjun Bah Biak di Simalungun

Karogaul.com - Kebun teh milik perusahaan PTPN IV Bah Butong dan Tobasari adalah kebun teh terbesar kedua di Indonesia sobat gaul. Luasnya kebun teh ini dibagi 3 lokasi areal wisata yakni kebun teh Tobasari, kebun teh Bah Butong dan kebun teh Teh Sidamanik. Kebun Teh Sidamanik Simalungun menyuguhkan pemandangan alam terindah di kota Pematangsiantar saat ini. 

Wisata ini menyiapkan dan menyuguhkan berbagai fasilitas atau sarana wisata kepada para pengunjungnya jika ingin berjalan-jalan sembari menikmati kesejukan udara di dataran tinggi Pematangsiantar dan panorama alam kebun teh hijau yang sejuk nan menyegarkan mata.

Wisata Kebun Teh Sidamanik Simalungun

Ketika berada di lokasi wisata kebun Sidamanik, pengunjung akan disuguhkan panorama alam menawan. Bentangan kebun teh dengan lanskap pegunungan di dominan warna hijau terasa segar sehingga membuat pikiran terasa lebih enteng. Lokasi wisata di Sumatra Utara ini sangat cocok bagi sobat gaul yang selalu disibukkan berbagai kegiatan pekerjaan atau sekolah sepanjang minggu.

Menjajal Kebun Teh Sidamanik dan Air Terjun Bah Biak di Simalungun

Kebun teh itu mulanya bukan berbentuk tempat wisata. Perkebunan teh Sidamanik ialah bagian dari kebun teh dimiliki oleh PTPN IV. Nama asli dari kebun teh ini memiliki nama kebun teh Bah Butong. Lantaran lokasi wisata berada di Kec. Sidamanik, maka sering warga setempat mengenalnya kebun teh Sidamanik Simalungun sobat gaul. 

Lokasi kebun teh Bah Butong berada di ketinggian 890 meter jika dihitung dari atas permukaan air laut sobat gaul, tak heran jika wisata kebun teh di Simalungun ini memiliki lanskap alam dan udara sejuk khas dataran tinggi Sidamanik.

Menurut pemilik kebun teh Bah Butong bahwa kebun ini adalah salah satu area kebun teh terluas di pulau Sumatra, bahkan keberadaan kebun telah ada semenjak masa penjajahan Belanda sobat gaul.

Menarik bukan, bisa melihat areal n kebun teh yang usia nya sudah mencapai ratusan tahun, tanaman teh pertama sampai saat ini terus menghasilkan teh kualitas terbaik sobat gaul. Mungkin tanaman teh ini sudah ada sejak tahun 1926 lalu.

Alamat Kebun Teh Bah Butong

Meskipun wisata Kebun Teh PTPN IV masih kalah populer dibandingkan wisata danau Toba sobat gaul, namun dari segi infrastruktur dan fasilitas wisata sudah mendukung. Wisatawan dapat menjangkau tujuan wisata ini bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Berbagai fasilitas wisata tersedia seperti tempat ibadah mushola, area parkir luas, warung makan dan toilet umum.

Menjajal Kebun Teh Sidamanik dan Air Terjun Bah Biak di Simalungun

Wisata Air Terjun Bah Biak

Wisatawan tak hanya disuguhkan pemandangan hamparan hijau kebun teh saja, melainkan di tempat itu ada sebuah spot air terjun dengan panorama alam memukau sobat gaul. 

Lantaran spot air terjun tersebut berdekatan dengan kebun teh Butong maka warga kerap menyebutnya air terjun Bah Biak sobat gaul. Menuju lokasi air terjun tersebut tergolong mudah, pasalnya di pinggir jalan telah ada plakat petunjuk arah menuju lokasi wisata.
 
Keberadaan air terjun Bah Biak merupakan wisata bonus bagi pengunjung karena berlibur di dua lokasi wisata sekaligus sobat gaul. Tak hanya menikmati keindahan hamparan kebun teh terbaik di Indonesia saja, melainkan bisa berfoto dan berselfie ria juga di spot air terjun Bah Biak.

Menjajal Kebun Teh Sidamanik dan Air Terjun Bah Biak di Simalungun

Agar sampai ke lokasi air terjun, pengunjung harus melawati rute jalan cukup sulit, dikarenakan kondisi jalan kurang bagus sobat gaul. Tak hanya itu saja, bagi pengunjung yang ingin melihat keindahan air terjun Bah Biak harus rela berjalan kaki kurang lebih 30 menit mmenuju lokasi. Semua itu akan terbayar kan seketika menyaksikan panorama air terjun fenomenal ini.

Alamat Kebun Teh Bah Butong

Lokasi wisata kebun teh ini berada di Kec. Sidamanik, Kab. Simalungun, Provinsi Sumatra Utara. Jaraknya cukup jauh dari pusat kota Pematangsiantar yakni sekitar kurang lebih 24 kilometer dengan waktu tempuh 54 menit sobat gaul. Terlebih apabila berangkat dari kota Medan, maka jarak tempuh nya menjadi lebih jauh yakni 155 kilometer dengan waktu tempuh 4 jam, berikut peta navigasi ke kebun teh Sidamanik Simalungun.

Menjajal Kebun Teh Sidamanik dan Air Terjun Bah Biak di Simalungun

Harga Tiket Masuk Kebun Teh Bah Butong

Sobat gaul tertarik berwisata di kebun teh terbesar di Indonesia ini, maka perhatikan biaya masuk kebun teh Sidamanik. Harga tiket wisata-nya sangat terjangkau, murah banget yakni hanya Rp. 5.000 per orang. 

Tiket masuk belum termasuk biaya parkir kendaraan bila pengunjung membawa kendaraan pribadi yakni sebesar Rp. 10.000 kendaraan mobil dan kendaraan sepeda motor Rp. 5.000 sobat gaul. Sedangkan tiket masuk air terjun Bah Biak pengunjung akan dikenakan biaya tiket masuk sebesar Rp. 2.000 per orang.

Nah sekian artikel tentang Wisata Kebun Teh Bah Butong Simalungun Dan Air Terjun Bah Biak, semoga bermanfaat teman-teman gaul, semoga liburan anda berkesan. Happy Holiday