Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Masakan Khas Karo Yang Wajib Kamu Rasakan

Karo merupakan salah satu suku yang berada di dataran tinggi Sumatera Utara. Suku Karo memiliki keberagaman kuliner yang unik dan nikmat untuk dirasakan. Mau tau apa saja makanan khas Karo yang wajib kamu rasakan? Simak penjelasannya berikut ini👇

1. Ngule Nurung Mas💕

sumber : eksploler karo

Ngule Nurung Mas membutuhkan waktu hingga berjam-jam dalam proses membuatnya. Hal tersebut ditujukan agar semua bumbu dapat meresap dengan sempurna kedalam ikan. Untuk jenis ikan yang digunakan yaitu ikan mas. 

Namun dapat juga diganti dengan ikan lain sesuai selera. Rasa dari masakan ini yaitu asin, asam dan juga pedas. Ngule Nurung Mas ini dapat disajikan dengan berbagai sayuran pelengkap dan juga nasi hangat. Makanan ini sangat enak untuk dirasakan apalagi pada saat masih baru matang.💕

2. Trites💕

sumber : travelingyuk.com

Trites merupakan makanan khas karo yang sangat unik. Dijamin makanan ini tidak akan ditemukan di daerah lainnya. Makanan ini terbuat dari rumput – rumputan yang ada di dalam usus sapi, kerbau atau kambing.

Namun jangan khawatir..! Rumput ini bukan yang berasal dari usus besar sapi. Sehingga bukanlah rumput yang akan dijadikan kotoran. Melainkan rumput yang berasal dari kantung penyimpanan atau usus sapi. Rumput tersebut hasil dari mamahan mulut sapi yang sudah ditelan lalu akan dimamah kembali. Rumput tersebut kemudian dimasak bersama bumbu-bumbu dan jeroan sapi lainnya.

Walaupun makanan ini terlihat dan terdengar menjijikkan namun makanan ini memiliki rasa yang sangat lezat dan juga memiliki khasiat untuk mengobati sakit perut. Masakan khas Karo ini hanya ditemukan pada saat perayaan adat atau acara-acara besar saja.

3. Manuk Getah💕

sumber : dentistvschef.wordpress.com

Makanan khas karo ini terbuat dari daging ayam kampung. Makanan ini merupakan makanan berkuah yang menggunakan bumbu khas Karo. Namun uniknya, kuah dari makanan ini berbahan dasar dari darah ayam.

Para wisatawan menggolongkan makanan ini kedalam kuliner khas karo yang ekstrim. Bagi kalian yang penasaran dan merasa tertantang untuk mencicipinya, bisa menemukan masakan ini di beberapa rumah makan yang tersebar di Kota Medan.

4. Cincang Bohan💕

sumber : eksploler karo

Makanan khas Karo yang satu ini biasanya disajikan bersama dengan nasi dan ikan teri di dalam acara Suku Karo yang bernuansa gembira, sebagai hidangan makan utama mereka. Terdiri dari campuran daging dan sayur, cita rasa dari Cincang Bohan terkenal sangat enak.

Cincang Bohan ini mencampurkan beberapa sayuran yang unik, seperti daun ubi, jantung pisang, rimbang, inti batang pisang, daun bawang, tomat, kencung, kemiri, kelapa, dan asam cikala. Sayuran tersebut kemudian dicampurkan dengan daging, biasanya bisa daging sapi atau daging ayam.💗

Setelah dicampur merata, Cincang Bohan kemudian dimasukan ke dalam ruas-ruas bambu yang telah dipotong-potong. Lalu, ruas bambu tersebut diletakan di dekat api untuk dibakar hingga masak, namun tidak langsung mengenai api. Proses pembuatan Cincang Bohan yang menarik ini, membuat banyak orang penasaran untuk mencicipinya.

5. Tasak Telu💕

sumber : wikiwand.com

Tasak telu memiliki arti tiga masakan. Namun bukan berarti makanan khas Karo ini terdiri dari 3 masakan yang berbda, tetapi ada tiga elemen masakan yang ada pada 1 hidangan. Elemen yang pertama ayam dan juga jeroannya yang direbus dengan mencampur berbagai macam bumbu.

Kemudian ayam tersebut dipotong-potong lalu disajikan. Jika ingin memperkaya rasa, ayam dan jeroan tersebut dapat dimasak kembali nenggunakan darah ayam. Elemen kedua yaitu, air rebusan ayam yang tadi dimasak kembali bersama dengan tulang-tulang ayam. Lalu tambahkan cipera dan bumbu – bumbu lannya. Masak hingga matang dan kental.

Nantinya kuah ini akan disiramkan diatas rebusan ayam ketika dihidangkan. Elemen yang ketiga yaitu cincangan sayur. Sayur yang digunakan dapat disesuaikan dengan selera. Sayur-sayur tersebut kemudian dicampurkan dengan parutan kelapa yang sudah dibumbui. Hasilnya mirip dengan urap.

Sekian 5 Masakan Khas Karo yang wajib kau rasakan💕, dan dari 5 masakan yang ada diatas yang mana masakan yang ingin segera kamu cicipi dan rasakan? tinggalkan komentarmu !