Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Menikmati Keindahan Bukit Teletubbies dan Air Terjun di Danau Toba


Karogaul.com -  Danau Toba sebenarnya adalah kaldera, danau vulkanik terbesar di dunia, terbentuk akibat letusan Gunung Api Purba Toba. Di tengahnya terdapat pulau Samosir, memiliki panjang 100 km, lebar 30 km serta kedalaman 500 meter.


Danau Toba dikelilingi oleh tujuh kabupaten, bisa dicapai dari Medan dengan kurang lebih 4 jam perjalanan darat. Tapi mulai Agustus 2018 ini dengan dibukanya Bandar Udara Silangit, di Siborong-borong, Danau Toba akan makin mudah dicapai. Dari bandara di Tapanuli Utara ini, Danau Toba bisa dicapai hanya dalam 30 menit sampai 1 jam perjalanan darat.  


Bukit Teletubbies Dan Air Terjun
Danau Toba berada di tengah alam pegunungan Sumatera Utara. Danau Toba memiliki pesona yang memikat, dinikmati dari sisi manapun. Karena begitu luasnya, salah satu cara terbaik untuk menikmati Danau Toba adalah dari ketinggian. Tak sulit, karena Danau Toba dikelilingi oleh perbukitan cantik.


Salah satunya, Bukit Holbung yang terkenal dengan Bukit Teletubbies, di Desa Janjimarhatan, Samosir. Atau Bukit Indah Simarjarunjung di desa Butubayu Pane Raja, Dolok Pardamean, Simalungun. Bukit Indah Simarjarunjung menyuguhkan rumah-rumah pohon. Landscape Danau Toba dan perbukitan yang mengelilinya bisa dinikmati membentang, tanpa halangan di Bukit Indah Simarjarunjung ini.


Selain dua bukit tersebut, keindahan Danau Toba juga bisa dinikmati melalui Huta Ginjang di Kecamatan Muara, Tapanuli Utara. Huta Ginjang  merupakan perbukitan yang ditumbuhi pinus, pas buat pengunjung yang ingin bersantai menghirup segarnya udara hutan pinus sambil menikmati keindahan Danau Toba dari atas bukit.


Selain bukit-bukit yang begitu elok, Danau Toba juga memiliki banyak air terjun di sekelilingnya. Masih di komplek Danau Toba, air terjun Situmurun Binangalom di desa Binangalom, Lumbanjulu, Toba Samosir. Kata Binangalom berasal dari nama sebuah sungai, yaitu Lum. Lum atau Lom dalam bahasa Batak Toba dapat diartikan sebagai air penyejuk hati. Air terjun ini tergolong unik, karena airnya langsung jatuh ke Danau Toba. 


Kunjungi juga, pantai Paropo di kecamatan Silahisabungan, Kabupaten Dairi. Bayangkan, pantai di ketinggian, dikelilingi perbukitan hijau di tepian Danau Toba. Di pantai ini terdapat camping ground dan tempat untuk memancing.
Tidak jauh dari Danau Toba di daerah Pakpak Barat, ada air terjun Lae Mbilulu. Air terjun ini berada di Desa Prongiljulu, Tinada. Air terjun setinggi 40 meter di kaki Bukit Barisan ini konon merupakan tempat persembahan bagi penunggu air terjun.


Tentunya jika berkunjung ke Danau Toba tak akan lengkap tanpa membawa produk khas Toba, ulos. Kini kain dan berbagai produk khas Danau Toba makin lengkap dengan adanya Batikta. Ya, Batikta, sebuah tempat belanja produk cenderamata dan oleh-oleh yang baru diresmikan.  Batikta berasal dari kata Batik Ni Huta yang berarti Batiknya Kita. Batikta melengkapi souvenir khas Danau Toba yang sangat kental dengan karakter Batak. (Pesona Indonesia)


PRODUK CUSTOM









Order via :
karo gaul